Pengikut

Senin, 08 Oktober 2018

Hama Lanas pada Ubi Jalar



                                 
"HAMA LANAS PADA UBI JALAR"


 


Ubi jalar merupakan penghasil zat karbohidrat yang dapat ditanam dimana saja dan kapan saja asal ada air cukup untuk membasahi tanah. Sayangnya ubinya hanya Mengandung zat protein tidak kurang dari 1 %.
Ubi jalar tidak banyaak musuhnya, kadang-kadang diserang ulat daun yang tidak berarti. Tikus juga dapat ikut mengurangi hasil umbinya. Hama yang berarti bahkan dibeberapa tempat merupakan musuh “nomor wahid" adalah hama "Lanas" atau hama "bolong" (Cylas Formicarius).

LIKU-UKU KUMBANG LANAS
Kumbang LANAS. banyak terdapat di daerah yang tanahnya gembur dan praktis tidak ada di daerah yang tanahnya padat. Kumbang LANAS cukup indah bentuk dan warnanya. Sepintas kilas tampaknya seperti seekor semut besar berukuran 5- 61/2 mm.



Gambar 1.     Kumbang Lanas atau Cyrus Formicarius

Kumbang LANAS tidak biasa merayap kemana-mana. Pada siang hari dengan cukup santai mengadakan riungan bersama beberapa saudara kandungnya di tempat yang tedun. Bilamana dia diganggu LANAS dengan seketika merebahkan diri seolah-olah mati. Pada malam hari bilamana ada lampu hama ini sangat kuat tertarik daya tarik sinar
lampu, sampai rela mengorbankan waktu makannya pada malam hari.
Kumbang Cylas atau LANAS betina sebelum, bertelur setelah digalinya lubang sarang sedalam 1 ½ mm kemudian diletakkan sebutir telur didalamnya. Tiap hari hanya dapat bertelur dua butir, sedangkan produksi kapasitasnya rata-rata 150-200 butir selama hidupnya.
Beberapa sarang dapat dibuatnya dalam sebuah umbi. Begitu Larva Cylas keluar, terus menggali lubang dan terowongan ke dalam umbi, larva Cylas dapat mencapai 8 mm.
Siklus dari telur hingga menjadi kumbang lamanya rata-rata 6-7 minggu dan serangga dewasa atau kumbang dewasa yang cukup besar dapat menghasilkan lebih dari 100 ekor kumbang.

KERUSAKAN AKIBAT SERANGAN
      Umbi yang diserang tempayak Cylas atau larva dari luar tampak berlubang-lubang. Bilamana dibelah tampak galian terowongan 'tanpa arah tertenuu. Maklumlah. menggali terowongan dalam keadaan gelap tanpa alat. Di dalam 'terowongan pasti akan ditemukan larva maupun kepornpong dan Larva Muda (Gambar 2).
Kerusakan seluruh hasil dapat mingkat hingga 50 %, bergantung pada jenis tanah dan jenis umbi yang ditanam. Umbi yang dirusak larva Lanas bagian dalamnya tampak ada pembusukan dan berbau khusus dan bila direbus rasanya pahit.
Kebanyakan petani mainggalkan umbi-umbi yang rusak di lapangan, sebenarnyaa tindakan yang tidak bijaksana, karena mereka maninggalkan hama Lanas di lapangan tetap sebagai sumber infeksi.

PENGENDALIAN HAMA LANAS
Pengendalian kumbang Lanas sifatnya lebih banyak preventif dari pada kuratif. Pelaksannannya sebagai berikut:
a.    Tanaman jenis umbi jalar yang tebal kulitnya dan banyak getahnya.
b.    Usahakan dengan jalan penimbunan bedengan, jangan sampai tampak ada umbi di luar tanah.
c.    Jangan menanam umbi dua kali berturut-turut di satu tempat.
d.    Hancurkan umbi yang telah ada infeksinya dan jangan sampai ada umbi yang "sakit” masuk kedalam gudang. Penghancuran umbi yang rusak dapat dilakukan dengan membakar keseluruhannya.
 
Oleh : Ir SUHARYONO KRISTANTO
BPP Kecamatan Semen Kabupaten Kediri



Sumber : - Hama  Tanaman Pangan dan Pembasmiannya/ Rismunandar
         - Pets of Corps in Indonesia

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar